Rabu, 03 September 2014

5 Gamer Profesional dengan Penghasilan Tertinggi di Dunia

Posted by with No comments

Hehe ane mau share nih ternyata menjadi gamer gak cuma ngabisin duit doang sama cari seneng. Buktinya nih gan ni orang-orang maen game aje ampe dapet duit bejibun begitu

Sebagian besar masyarakat masih memandang negatif efek dari bermain game, apalagi kalau sampai lupa waktu. Yap, pendapat tersebut memang benar. Namun rupanya segelintir pemuda di luar sana, dengan ketekunan yang luar biasa berhasil menjadikan hobi mereka bermain game menjadi lapangan pekerjaan yang menjanjikan. Berikut ini lima pemain game profesional berpenghasilan tertinggi di dunia:
Spoiler for agan Dendi:
5. Danylo "Dendi" Ishutin - $275.800,34 Dari 23 Turnamen

Danylo 'Dendi' Ishutin saat ini bermain untuk tim Natus Vincere(lebih dikenal Na'vi) dalam permainan DOTA 2. Pria kelahiran Ukraina ini merupakan pemain paling sukses diantara anggota timnya sendiri, membuatnya berhasil membawa pulang lebih dari dua ratus ribu dollar amerika.
Hehe buat agan yang maen DOTA 2 pasti taulah agan satu ini di tangan agan ini semua hero di DOTA 2 sama saja karena agan ini bisa memakai keseluruhan hero di DOTA 2 kurang keren apa coba agan ini.

Spoiler for agan MC:
4. Jang "MC" Min Chul - $367.902,12 Dari 64 Turnamen

Salah satu pemain StarCraft 2 tersukses di dunia dan saat ini bergabung dengan tim SK Gaming. Dalam memainkan game strategi StarCraft 2, Min Chul kerap memakai fraksi Protoss. Min Chul telah mengantongi 2 kali gelar juara Global StarCraft 2 League, sebuah liga profesional permainan StarCraft dengan hadiah yang tidak main-main jumlahnya .

Spoiler for agan MVP:
3. Jung "Mvp" Jong Hyun - $377.127,23 Dari 42 Turnamen

Jung Jong Hyun merupakan pemain profesional StarCraft 2 yang gemar memakai fraksi Terran ketika bermain. Sejauh ini Jong Hyun sudah memenangkan perlombaan Global StarCraft 2 League sebanyak 4 kali. Jung Jong Hyun adalah salah satu anggota tim Incredible Miracle, tim yang ia bentuk kembali dengan anggota yang sama dengan tim Woongjin Star terdahulu. Selain itu, hanya Jong Hyun dan MC lah pemain yang sudah berhasil mengantongi lebih dari 300 ribu dollar amerika dalam ranah Starcraft 2 gara-gara starcraft aja dapet duit segitu banyak

Spoiler for abang FLASH:
2. Lee "Flash" Young Ho - $437.114,53 Dari 40 Turnamen

Lee Young Ho berasal dari negeri gingseng Korea dan merupakan pemain StarCraft: Brood War paling sukses di dunia. Pada umur 15 tahun, 'the Flash' sudah menyandang medali emas setelah memenangkan Bacchus OSL dan menjadi anggota termuda yang berhasil meraih gelar Starleague. Lee juga masih memegang rekor KeSPA (Korean e-Sport Association) tertinggi dengan skor 4.292,5 poin. Udah jago maen starcraft ganteng lagi duit banyak kurang apa tuh


jeng jeng jengg... nih dia agan gamer dengan penghasilan tertinggi di dunia

Spoiler for agan FATAL1TY:
1. Johnathan "Fatal1ty" Wendel - Lebih Dari $500.000,00 Melalui 35 Turnamen

Terbongkar sudah siapa pemain game profesional berpendapatan tertinggi di dunia. Jonathan wendel adalah pria kelahiran Amerika Serikat pada tanggal 26 februari 1981 silam. Wendel yang lebih dikenal dengan nama 'Fatal1ty' ini berhasil meraup keuntungan lebih dari empat ratus ribu us dollar dari 35 turnamen yang telah diikutinya, tak berhenti disitu, Fatal1ty juga sukses membangun perusahaan perangkat kerasnya sendiri yang diberi nama Fatal1ty, inc.
Kegemaran Wendel bermain game FPS seperti Quake, Unreal Tournament, Counter Strike dan Doom membawanya ke tangga kesuksesan setelah dirinya berhasil memenangkan beragam turnamen Cyberathlete Professional League (CPL). Dalam mengikuti kompetisi, Fatal1ty seringkali didampingi timnya yang bernama Kapitol Clan. Tuh dari hobby aja sampe bisa bikin perusahaan sendiiri gan kurang hebat apa ni agan FATAL1TY

0 komentar:

Posting Komentar